Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

iklan

Lemhanas Seleksi Peserta PPRA 65

Sebanyak 91 peserta PPRA 65 terpilih akan bergabung dengan 9 peserta dari negara sahabat. #Infotempo

27 November 2022 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sebanyak 120 calon peserta Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) 65 Lemhannas RI mengikuti pelaksanaan Tes Potensi Akademik (TPA) di Ruang NKRI dan Ruang Bhinneka Tunggal Ika, Gedung Pancagatra, Lemhannas RI pada Senin, 21 November 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kepala Biro Kerja Sama dan Hukum Laksma TNI Deny Septiana, S.A.P., M.A.P. menyampaikan bahwa pelaksanaan psikotes berlangsung pada Selasa, 22 November 2022. Calon peserta terdiri dari TNI, Polri, ASN dan Non-ASN.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dari 120 calon peserta, akan dipilih 91 peserta PPRA 65 yang nantinya bergabung dengan 9 peserta yang berasal dari negara sahabat dan telah mengikuti pendidikan kursus bahasa. “Saya harap semua yang ikut bisa melaksanakan dengan penuh fokus sehingga nantinya bisa sesuai dengan harapan masing-masing,” kata Sekretaris Utama Lemhannas RI Komjen Pol. Drs. Purwadi Arianto, M.Si. saat memberikan arahan.

Dalam pelaksanaan kegiatan ini, Drs. Purwadi melanjutkan, Lemhanans bekerja sama dengan pihak ketiga yang sudah kompeten menyelenggarakan tes, sehingga hasilnya bisa lebih objektif, transparan, dan akuntabel. 

Calon peserta yang dinyatakan lulus menjadi peserta, nantinya berhak mengikuti PPRA 65 dan akan disampaikan panggilan secara tertulis pada pimpinan instansi masing-masing untuk melaksanakan daftar ulang pada Januari 2023.

“Oleh karena itu, saya mengharapkan para Calon Peserta dapat mengikuti proses seleksi dengan sebaik-baiknya serta menyesuaikan dan menyiapkan diri dengan jadwal yang telah ditentukan,” kata Drs. Purwadi.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus