Video

Campak Menurunkan Kekebalan Tubuh

18 Desember 2019 | 11.49 WIB

Virus campak dapat merusak sistem kekebalan tubuh dan menyebabkan amnesia kekebalan tubuh. Vaksin melindungi dari infeksi campak serta mencegah tubuh kehilangan kekebalan dan menjaga ketahanannya terhadap infeksi lain.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tim peneliti dari Harvard Medical School, Brigham and Women's Hospital, dan Harvard TH Chan School of Public Health menemukan bahwa virus campak merusak 11-73 persen antibodi yang melindungi dari strain virus dan bakteri yang sebelumnya kebal. Virus itu antara lain influenza, herpesvirus, hingga bakteri yang menyebabkan pneumonia dan infeksi kulit.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hasil penelitian ini diterbitkan dalam jurnal ilmiah Science, dua pekan lalu. "Kami menemukan bukti sangat kuat bahwa virus campak merusak sistem kekebalan tubuh," kata salah seorang penulis makalah, Stephen Elledge, ahli genetika di Harvard Medical School. Menurut dia, ancaman campak jauh lebih besar dari yang dibayangkan sebelumnya.

 

Videografer: Zakiyah

ads
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum