Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

pemilu

Debat Perdana Pilgub Banten Digelar 16 Oktober di Jakarta, Airin Menyatakan Siap

Airin meyakini debat pilkada menjadi momentum yang pas untuk memaparkan program unggulan serta visi-misi paslon Airin-Ade di Pilgub Banten.

15 Oktober 2024 | 21.55 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum atau KPU Banten menyelenggarakan debat pertama pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur dalam Pilgub Banten 2024 di Jakarta pada Rabu, 16 Oktober 2024. KPU Banten mengizinkan para paslon membawa pendukung sesuai ketentuan ke debat pilkada.

“Debat pertama bertempat di Auditorium Menara Bank Mega (Kompleks Trans Media),” kata Ketua KPU Banten, Mohamad Ihsan, di Serang pada Selasa, 15 Oktober 2024.

Ihsan mengatakan debat pertama tersebut disiarkan langsung oleh TransTV dimulai pukul 18.45 WIB dengan durasi 150 menit, dengan ketentuan 120 menit jalannya debat dan 30 menit untuk iklan layanan masyarakat yang diproduksi oleh KPU Banten.

Ketentuan tersebut berdasarkan Keputusan KPU Banten Nomor 142 Tahun 2024 tentang Pedoman Teknis Pelaksanaan Debat Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten Tahun 2024.

Debat pertama ini mengangkat tema “Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat dan Akselerasi Pembangunan Berkeadilan di Provinsi Banten.” Debat dilaksanakan dengan format kandidat-moderator. Debat diikuti oleh dua paslon Pilgub Banten 2024, yaitu paslon nomor urut 1 Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi dan paslon nomor urut 2 Andra Soni-Dimyati Natakusumah.

“Ketentuan yang perlu dipatuhi bersama oleh masing-masing pasangan calon, dalam kesempatan ini kami mengimbau agar mematuhi segala ketentuan untuk menciptakan pelaksanaan debat berjalan dengan baik, lancar, aman, dan kondusif,” tutur Ihsan.

Ihsan menyebutkan masing-masing pendukung paslon gubernur dan wakil gubernur Banten maksimal 150 orang yang dapat masuk ke dalam ruang studio debat. Semua peserta yang masuk harus menggunakan tanda pengenal yang telah disediakan oleh panitia.

“Pendukung yang hadir dilarang membawa atribut bahan kampanye dan alat peraga kampanye, terkecuali bahan kampanye yang melekat pada pakaian yang digunakan oleh pendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Banten tahun 2024,” ujar dia.

Dalam Pilgub Banten 2024, paslon nomor urut 1 Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Golkar, dan lima partai nonparlemen yaitu Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gelora, Partai Umat, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), dan Partai Buruh.

Sedangkan paslon nomor urut 2 Andra Soni-Dimyati Natakusumah diusung Partai Gerindra, Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Demokrat, Partai Garuda, dan Partai Prima.

Airin Menyatakan Siap Hadapi Debat Perdana Pilgub Banten 

Adapun calon gubernur Banten nomor urut 1 Airin Rachmi Diany menyatakan siap menghadapi debat perdana pada Rabu, 16 Oktober 2024.

Airin mengatakan dia bersama calon wakil gubernur Ade Sumardi terus berkoordinasi bersama tim pemenangan untuk menyiapkan materi serta teknis dalam penyampaian program serta visi-misi pada debat pilkada tersebut.

“Persiapan khusus tentu ada, kami berdiskusi dengan Pak Ade, karena nanti ada persiapan terkait tata cara mekanisme pada debat. Dan tim kami juga sudah dipanggil oleh KPU terkait persiapan tata cara pelaksanaan debat nanti,” ucap Airin di Tangerang, Selasa, 15 Oktober 2024.

Dia meyakini debat nanti menjadi momentum yang pas untuk memaparkan program unggulan serta visi dan misi Airin-Ade untuk membangun Banten selama lima tahun ke depan.

“Momen ini akan menjadi wadah dan menawarkan kepada masyarakat Banten tentang visi-misi untuk lima tahun ke depan," kata dia.

Pilihan editor: Ragam Tanggapan Ihwal Prabowo Ingin Calon Menteri dan Pejabat Teken Pakta Integritas

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus