Video

Berhasil Turunkan Emisi Karbon, Norwegia Akan Bayar RI 800 M

6 Juli 2020 | 18.28 WIB

Pemerintah Norwegia akan bayar 530 juta Krona atau sekitar Rp 812, 86 miliar kepada Pemerintah Indonesia atas keberhasilan menurunkan gas buang/emisi karbon penyebab pemanasan global.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pengumuman pembayaran itu dirilis di laman resmi Pemerintah Norwegia pada Jumat (3/7).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pembayaran tersebut adalah fase ketiga dari perjanjian yang berumur 10 tahun dari kerja sama Pengurangan Emisi Deforestasi dan Degradasi Hutan (REDD+) yang pertama kali ditandatangani pada 2010.

Hasil verifikasi pihak ketiga menunjukkan Indonesia berhasil menurunkan emisi 11,2 juta ton Ekuivalen Karbondioksida selama 2016-2017.

Lewat laman resminya, Pemerintah Norwegia menyebut pencapaian Indonesia itu mendukung pengendalian dampak perubahan iklim dan pemanasan global.

 

VIDEO: Ridian Eka, Harry Amijaya, Aditya Sista
EDITOR: Aditya Sista

ads
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum