Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Bintang Film Titanic, Leonardo DiCaprio, telah menentukan dukungannya dalam Pemilu Presiden Amerika Serikat. Aktor Hollywood ini secara terbuka menyatakan dukungannya kepada, Kamala Harris, calon dari Partai Demokrat dalam video Instagram dia pada Jumat, 25 Oktober 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
1. Krisis Iklim
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pemeran Jack dalam film Titanic ini menyampaikan kekhawatirannya mengenai perubahan iklim dan dampaknya terhadap Bumi. Ini salah satu alasannya mendukung Kamala Harris.
"Kita membutuhkan pemimpin yang mampu menerapkan kebijakan iklim yang akan membantu menyelamatkan planet ini, dan itulah sebabnya saya memberikan suara saya untuk @KamalaHarris pada 5 November. Dia telah membantu memimpin aksi iklim paling signifikan dalam sejarah Amerika Serikat, dan di bawah kepemimpinannya kita akan mampu mencapai tujuan ambisius mengenai kebijakan iklim yang akan memajukan negara kita," pernyataan tertulis Leonardo DiCaprio di Instagram dia.
2. Emisi Nol dan Ekonomi Hijau
Dikutip dari Antara, ia juga mendukung upaya Harris dalam membangun ekonomi hijau. DiCaprio mendukung konsep pertumbuhan ekonomi selaras dengan keberlanjutan lingkungan.
Salah satu peran Harris yang disebutkan, DiCaprio, dalam Instagram, ketika meloloskan Undang-Undang Pengurangan Inflasi. Harris memberikan suara penentu untuk memastikan undang-undang tersebut disahkan, meskipun hanya dengan dukungan dari Demokrat.
3. Kritik untuk Trump
DiCaprio telah lama mendukung kampanye kelestarian lingkungan. Ia mengungkapkan kritiknya kepada mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump, atas kebijakan dan pandangan-pandangannya dalam melihat isu iklim. Ituyang menjadi alasan terbesar DiCaprio untuk mendukung Kamala Harris dibandingkan Donald Trump.
DiCaprio tidak segan-segan menyebut Trump sebagai tokoh yang kerap menolak fakta ilmiah mengenai krisis iklim. "Donald Trump terus menyangkal fakta. Dia terus menyangkal ilmu pengetahuan. Dia menarik Amerika Serikat dari Perjanjian Iklim Paris dan membatalkan perlindungan lingkungan yang sangat penting," kata DiCapro di Instagram dia.
WILNA LIANA AZ ZAHRA | MARVELA