Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

hiburan

Menkominfo Budi Arie Mau Wulan Guritno Jadi Duta Anti-Judi Online, Berikut Sederet Artis Jadi Duta

Menkominfo Budi Arie menyampaikan pihaknya ingin Wulan Guritno untuk menjadi Duta Anti-Judi Online. Ini sederet artis jadi duta, termasuk Zaskia Gotik

6 September 2023 | 06.06 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai satu-satunya negara di ASEAN yang tidak melegalkan  judi online, Indonesia terus mengupayakan berbagai usaha untuk menghentikan atau setidaknya mengurangi kejahatan lintas batas yang bersifat transnasional ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Selaras dengan upaya tersebut, Bareskrim Polri kini menjadi garda terdepan dalam upaya bangsa memberantas judi online. Salah satu upaya yang belakangan sedang dilakukan adalah melakukan penangkapan dan pemeriksaan terhadap beberapa selebritis dan influencer yang diduga telah melakukan promosi terkait judi online. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ketua Umum Asosiasi Lawyer Muslim Indonesia (ALMI), Muhammad Zainul Arifin beberapa waktu lalu. mendatangi Bareskrim Mabes Polri, khususnya Siber untuk melaporkan video konten bermuatan judi online yang diduga dilakukan oleh 26 artis. Konten-konten tersebut dibuat pada rentang waktu 2017-2023  

Zainul Arifin sempat merinci inisial 26 selebritis yang salah satunya adalah Wulan Guritno. Direktorat Tindak Pidana Siber Badan Reserse Kriminal (Dittipidsiber Bareskrim) Polri akan memeriksa artis Wulan Guritno dalam kasus promosi judi online. Wulan disebut sempat membuat video promosi judi online pada 2020.

Dalam video tersebut Wulan Guritno memperkenalkan situs judi online beserta keunggulannya. Wulan menyebutkan bahwa website tersebut merupakan website game online yang telah bersertifikat.

Di tengah upaya pemberantasan judi online ini, Menkominfo Budi Arie justru membuka peluang bagi Wulan Guritno untuk menjadi Duta Anti-Judi Online.

“Nanti kan sedang ditanyakan polisi. Tunggu saja. Nanti kami mau ya dia justru jadi duta anti-judi online,” ujar Budi Arie, usai rapat kerja bersama dengan Komisi I DPR, Senayan, Jakarta, Senin, 4 September 2023.

Selain Wulan Guritno, beberapa artis lain pernah didapuk menjadi duta. 

Zaskia Gotik

Zaskia Gotik tersandung masalah hukum karena melecehkan simbol negara. Dalam sebuah program acara di stasiun televisi swasta, Zaskia menyebut lambang sila kelima Pancasila adalah bebek nungging. Dia juga mengatakan kemerdekaan Indonesia jatuh pada 32 Agustus. Gara-gara guyonan itu, Zaskia dilaporkan ke Kepolisian Daerah Metro Jaya. 

Zaskia meminta maaf secara terbuka kepada masyarakat. Dia menyatakan sama sekali tidak memiliki niat menghina lambang negara. Untuk menunjukkan penyesalannya, Zaskia datang ke gedung Dewan untuk meminta maaf secara langsung.

Di MPR, penyanyi dangdut itu bertemu dengan Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Sekretaris Jenderal PKB Abdulkadir Karding mengajukan dara bernama asli Surkianih itu sebagai duta Pancasila.

"Saya mendorong Zaskia menjadi Duta Pancasila dan ikut mengkampanyekan soal Pancasila," ujar Ketua Fraksi PKB di MPR, Abdul Kadir Karding di Jakarta usai diskusi bertajuk 'Pancasila Hidup Kita', pada 7 April 2016.

Atta Halilintar

Direktur Jenderal Potensi Pertahanan Kementerian Pertahanan Mayor Jenderal Dadang Hendra Yudha menunjuk Atta Halilintar sebagai Duta Bela Negara.

Penunjukan Duta bela Negara oleh Kementerian Pertahanan ini didasari lagu "This Is Indonesia" karya Atta Halilintar yang trending saat dirilis pada Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-76. Karya pembuat konten di YouTube itu pun sempat bertengger di Times Square New York, Amerika Serikat.

Agnez Mo 

Agnez Mo pernah didapuk sebagai duta antinarkoba se-Asia pada 2007. Ia pun melakukan kampanye antinarkoba dan berkeliling beberapa negara Asia oleh organisasi internasional bernama Drugs Enforcement Administration (DEA) dan IDEC Far East Region.

Nicholas Saputra

Nicholas Saputra yang dijadikan Duta Nasional UNICEF karena dinilai memiliki komitmen terkait isu sosial, dan masih banyak lagi. inilai memiliki komitmen kuat terhadap isu-isu sosial dan keinginan untuk menciptakan perubahan, Nicholas akhirnya didaulat sebagai Duta Nasional UNICEF.

Joe Taslim

Aktor ini pernah menjadi Duta Perlindungan Harimau dari World Wide Fund for Nature (WWF). Ia bertugas melakukan kampanye perlindungan harimau Sumatera pada tahun 2004 silam.

Melanie Subono

Melanie pernah dipercaya menjadi duta antiperbudakan pada 2014. Selain itu, Melanie ditunjuk oleh UNICEF menjadi duta kampanye Tinju Tinja, yang mensosialisasikan untuk tidak buang air besar sembarangan.

Jerinx SID dan Nora Alexander

 Jerinx SID dan Nora Alexandra didapuk oleh Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Bali untuk menjadi duta anti narkoba. Jerinx ditunjuk karena dianggap bisa mengajak generasi muda menjauhi narkoba lewat lagu-lagunya.

Penunjukkan Jerinx dan Nora sebagai duta anti narkoba diketahui dari komentar yang ditulis oleh akun Instagram resmi Info BNNP Bali di unggahan Nora Alexandra, Rabu, 3 November 2021. Nora mengunggah foto bersama dengan Kepala BNNP dan pin yang bertuliskan Relawan Anti Narkoba. “Apresiasi setinggi-tingginya kepada @ncdpapl dan @true_jrx yang bersedia menjadi duta anti narkoba BNN Provinsi Bali, serta telah dites urine dengan hasil negatif. Salam sehat tanpa narkoba,” tulis admin akun tersebut.

SHARISYA KUSUMA RAHMANDA  I  SDA  I  TIM TEMPO.CO 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus