Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

teroka

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, dan Titi DJ Ungkap Keistimewaan Konser Super Diva

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, dan Titi DJ mengungkapkan berbagai hal menarik dari konser Super Diva yang akan digelar pada 2 November 2024.

28 Juni 2024 | 13.35 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, dan Titi DJ sebagai 3 Diva tidak sabar untuk memberikan penampilan istimewa dalam konser Super Diva mendatang. Tidak hanya bertiga, mereka akan berkolaborasi dengan bintang muda Super Girls yang terdiri dari Lyodra, Tiara Andini, dan Ziva Magnolya.

"Stamina yang jelas akan kita persiapkan, selain bentuk syukur kami, kami ucapkan terima kasih karena ini kolaborasi yang sangat istimewa, bisa bekerja sama kembali dengan 3 Diva dan juga Super Girls," kata Kris Dayanti saat menghadiri konferensi pers di Senayan, Jakarta pada Rabu, 26 Juni 2024.

Konser ini turut melibatkan Erwin Gutawa sebagai Music Director dan Jay Subiyakto sebagai Art Director. Super Diva akan digelar pada Sabtu, 2 November 2024, di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta. Panggung 360 derajat dan bertingkat rencananya akan dibangun di tengah arena, sehingga 16.500 kursi penonton diharapkan dapat terisi penuh.

"Kapasitasnya ini 16 ribu (penonton), kita belum pernah punya penonton 16 ribu," kata Kris Dayanti. "Yang jelas kita pasti akan menampilkan pertunjukan yang sesuai dengan effort mereka (penonton)."

Konser Super Diva Semakin Hidupkan Musik Indonesia

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

(kiri-kanan) Erwin Gutawa, Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ, dan Jay Subiyakto saat menghadiri konferensi pers konser Super Diva di Senayan, Jakarta pada Rabu, 26 Juni 2024. TEMPO/Marvela

Super Diva merupakan pertunjukan pertama dari Indonesia dengan skala stadium show yang diadakan di Indonesia Arena. Pertunjukan ini akan menjadi momen bersejarah dalam industri musik Indonesia, menghadirkan penampilan para musisi ternama Tanah Air. Konser ini bertujuan untuk mengangkat standar pertunjukan musik di Indonesia dan memberikan pengalaman yang berkesan hasil karya anak bangsa.

"Saya senang karena akhirnya ekosistem musik Indonesia bisa terus berenergi dan hidup, memang sudah selayaknya kita terus menghidupkan musik Indonesia," kata Ruth Sahanaya.

Hal serupa juga diutarakan oleh Titi DJ. Pelantun 'Sang Dewi' itu mengaku bangga bisa menjadi bagian dalam konser ini yang menurutnya luar biasa. "Ini adalah perayaan besar musik Indonesia yang patut didukung, saya bangga banget bisa menjadi bagian dari acara ini," kata Titi DJ. "Kolaborasi ini menunjukkan kekayaan dan keindahan musik Indonesia."

Mengingat banyaknya gelaran konser di Indonesia sepanjang tahun ini, Kris Dayanti memastikan bahwa Super Diva tidak kalah dari konser penyanyi internasional. "Mohon dukung konser nasional atau dalam negeri yang tidak kalah besar dengan konser-konser impor yang lain, karena kita tahu menjelang November nanti akan ada Bruno Mars, Dua Lipa, dan lain-lain. Kita mohon untuk dukung konser Indonesia," kata penyanyi yang akrab disapa KD itu.

3 Diva Kolaborasi dengan Lyodra, Tiara Andini, dan Ziva Magnolya

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ, Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya menghadiri konferensi pers konser Super Diva di Senayan, Jakarta pada Rabu, 26 Juni 2024. TEMPO/Marvela

Super Diva akan menggabungkan enam penyanyi ternama Indonesia lintas generasi dalam satu panggung dengan aransemen musik okestra dari Erwin Gutawa. Mereka berenam akan menjadi sebuah tim. 3 Diva sangat antusias dan tidak sabar tampil bersama Lyodra, Tiara Andini, dan Ziva Magnolya di konser Super Diva.

"Senang karena ini menjadi ajang reuni buat kita bertiga dan juga Erwin dan Jay, 18 tahun yang lalu. Tapi ini double excited-nya karena sekarang menyanyi dengan anak-anak kita," kata Ruth Sahanaya.

"Saya merasa terhormat bisa terus berada dalam satu panggung dengan orang-orang luar biasa, apalagi dengan bibit-bibit baru yang 'gila' suaranya, nyanyinya, dan itu merupakan tantangan tersendiri buat kita emak-emaknya," ucap Titi DJ.

Titi DJ sendiri mengakui bahwa dia kagum dengan kemampuan vokal Lyodra, Tiara Andiri, dan Ziva Magnolya yang terlahir melalui ajang Indonesian Idol. "Saya juga penasaran akan seperti apa kolaborasi antara kita bertiga ini (3 Diva) dengan mereka (Lyodra, Tiara, Ziva). Itu akan diramu dengan tangan emasnya Erwin Gutawa dan panggung yang luar biasa dari Jay," katanya.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus