Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

teroka

Pemain Film Modal Nekad Karya Imam Darto: Gading Marten, Gisella Anastasia, hingga Gempi

Film Modal Nekad yang disutradarai Imam Darto baru saja mengumumkan 30 pemainnya, termasuk Gading Marten, Gisella Anastasia, dan Gempi.

4 September 2024 | 17.23 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Gading Marten, Gisella Anastasia, dan Gempita Nora Marten diumumkan sebagai pemain film Modal Nekad yang disutradarai dan ditulis oleh Imam Darto. Selain mereka bertiga, film komedi drama ini akan dipenuhi sederet bintang ternama lainnya.

Produser Chand Parwez Servia dari Starvision resmi mengumumkan jajaran pemain Modal Nekad. Mereka adalah Gading Marten, Tarra Budiman, Fatih Unru, Bucek, Sahila Hisyam, Gisella Anastasia, Gempita Nora Marten, Mike Lucock, Prisia Nasution, Sadana Agung, Coki Anwar, Fajar Nugra, Tanta Ginting, Reza Hilman, Budi Ros, Astri Nurdin, Joe P Project, Tora Sudiro, Ananda Omesh, Stevi Item, Angga Nggok, Augie Fantinus, Sarah Tumiwa, Sinyorita, Chika Waode, Inyonk, Farhan Frisia, Fabio Rayzhan, Jehezkiel, Arsenio, Freya Mikhayla, dan lain-lain.

Menurut Chand Parwez Servia, film Modal Nekad akan menjadi hiburan yang hangat karena berbicara tentang keluarga dengan situasi yang berbeda dan perdana untuk perfilman Indonesia. "Modal Nekad juga menghadirkan komedi yang cerdas, membuat tertawa sekaligus menyadarkan diri kita dalam menjalankan hidup harus terus berkembang, berusaha dan berjuang, dengan itu kita bisa mencapai sesuatu yang jauh lebih baik," kata Chand Parwez Servia dalam siaran pers, Senin, 2 September 2024.

Film Modal Nekad Berawal dari Keresahan Imam Darto



Modal Nekad bukan merupakan film pertama yang digarap Imam Darto. Sebelumnya, ia sudah berhasil dengan karya naskah film ciamik seperti Pretty Boys, Selesai, dan Baby Blues.

“Proyek film ini berawal dari keresahan saya untuk membuat karya dengan genre komedi drama, ide cerita yang saat itu masih dalam proses pengembangan namun sudah ditantang oleh produser untuk segera melakukan proses produksi membuat saya dengan Modal Nekad tapi tentunya juga dengan kalkukasi dan support system yang sangat baik siap menerima tantangan tersebut”, kata Imam Darto.

Lebih lanjut, Gading Marten mengungkapkan alasannya tertarik bergabung sebagai pemeran utama Modal Nekad. Salah satunya, Gading sangat percaya dengan kemampuan Imam Darto dalam menggarap film.

“Saya percaya dengan Imam Darto yang sudah terbukti pernah meraih nominasi penulis naskah terbaik pada film Pretty Boys, apalagi untuk film ini berada di bawah naungan Starvision yang sudah kita kenal karya-karya baiknya, ini membuat saya yakin untuk menerima peran sebagai Saipul di film Modal Nekad," kata Gading.

Pengumuman pemain ini menandakan bahwa syuting Modal Nekad telah dimulai. Rencananya film ini akan ditayangkan di bioskop.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus