Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

teroka

Serba-serbi Jaehyun Wajib Militer, Mengunggah Foto hinga Pelepasan Kepergian

Anggota NCT, Jaehyun, mulai menjalani wajib militer atau wamil pada Senin, 4 November 2024

5 November 2024 | 19.39 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota NCT, Jaehyun, mulai menjalani wajib militer atau wamil pada Senin, 4 November 2024. Jaehyun menjadi anggota kedua NCT setelah Taeyong yang mendaftar wamil. Dikutip dari Antara, sehari sebelum itu, ia mengunggah beberapa foto penampilan baru dengan gaya rambut cepak berwarna hitam. Jaehyun membagikan swafoto di salon beserta foto kata dalam Bahasa Korea yang berarti pendaftaran, dibuat menggunakan potongan rambut di lantai salon.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Sambil mengenang kenangan masa lalu kita bersama, menantikan perjalanan masa depan kita bersama," tulis Jaehyun dalam keterangan fotonya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Pesan untuk Penggemar

Jaehyun NCT mengucapkan terima kasih kepada para penggemar yang selalu mendukung perjalanan kariernya selama ini.

Saya akan kembali dengan sehat, jadi saya harap kalian semua baik-baik saja dan sehat selama saya pergi. Saya akan terus bekerja keras sambil mengingat kembali kenangan kita dan mengantisipasi masa depan yang akan datang. Kita tak lekang oleh waktu,” tulis Jaehyun melalui aplikasi Bubble pada akhir September 2024.

2. Peluncuran Unconditional

Menjelang wamil, Jaehyun, masih terus aktif berkarya. Ia baru saja merilis single solo terbaru Unconditional beserta video musiknya pada Kamis, 24 Oktober 2024. Lagu pop R&B itu menggambarkan perasaan tanpa syarat terhadap orang yang dicintai. Film debutnya yang berjudul You Will Die In 6 Hours tayang di bioskop Korea Selatan mulai Rabu, 16 Oktober 2024 dan Indonesia pada 30 Oktober 2024.

3. Tanpa Acara Pelepasan

Dikutip NME, kepergian, Jaehyun, tidak dibuatkan acara pelepasan, untuk mencegah masalah kepadata dan masalah keamanan. "Mohon terus dukung dan mencintai Jaehyun hingga ia kembali sehat setelah menyelesaikan wajib militernya," kata agensi tersebut. Periode wajib militer di Korea Selatan biasanya berlangsung antara 18 hingga 21 bulan, yang berarti, Jaehyun, kemungkinan akan diberhentikan pada kuartal kedua tahun 2026.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus