Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, mengaku tak gentar menghadapi para pemain Jepang pada lanjutan laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Penjaga gawang FC Dallas itu mengatakan sudah mempersiapkan diri dengan baik untuk melawan Tim Samurai Biru tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Mental bertanding menjadi salah satu persiapan penting Maarten Paes karena lawan yang dihadapi adalah salah satu tim raksasa di Asia. Di sisi lain, pengalaman pemain berusia 26 tahun itu juga cukup baik di Major League Soccer (MLS) 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain kerap menjadi kiper utama FC Dallas, ia juga mempunyai pengalaman menghadapi pemain bintang sekelas Lionel Messi yang membela Inter Miami. "Tidak, saya tidak gugup. Saya sudah bermain melawan Messi dan saya tidak terlalu nervous. Saya mempersiapkan diri layaknya yang selalu saya lakukan. Siapa pun yang harus berhadapan dengan saya, akan saya hadapi,” kata Paes pada saat PSSI Media Day di Jakarta hari Selasa, 12 November 2024.
Timnas Indonesia akan melawan Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Jumat, 15 November 2024 pukul 19.00 WIB. Jepang dianggap lawan paling kuat di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Skuad Timnas Jepang pun berisi para pemain yang sudah merasakan ketatnya persaingan sepak bola Eropa. Beberapa di antaranya adalah Zion Suzuki, Yuto Nagamoto, Takumi Minamino, Takefusa Kubo, hingga Wataru Endo.
"Saya rasa Jepang adalah lawan yang berat, ini tantangan besar buat kami untuk menunjukkan kualitas melawan pesaing kuat seperti mereka," ujar Paes. "Kami sudah lihat lawan kami, dan tentu saja mereka punya kekuatan di semua bagian di lapangan, tetapi kami rasa ini kesempatan bagus buat kami untuk menunjukkan diri sebagai sebuah bangsa dengan hasil yang bagus."
Pemain Cina Yuning Zhang (kiri) merayakan gol kedua mereka saat kiper timnas Indonesia Maarten Paes bereaksi pada pertandingan keempat putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Sepak Bola Remaja Qingdao, Cina, Selasa, 15 Oktober 2024. REUTERS/Florence Lo.