Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

arsip

Geely Rekrut Mantan Kepala Desain Bentley

Geely merekrut mantan kepala desain Bentley untuk meningkatkan kualitas desain mobil mereka.

7 September 2021 | 09.43 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Beijing - Produsen mobil Cina, Geely, merekrut Stefan Sielaff, mantan kepala desain merek mewah Inggris Bentley. Geely ingin beralih ke gaya baru untuk meningkatkan penjualan di pasar mobil terbesar di dunia itu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sielaff, yang juga pernah bekerja untuk Volkswagen AG dan Daimler, akan berkantor di Gothenburg, Swedia, dan memimpin desain merek domestik Geely, Zeekr, Lynk & Co dan Geometry, kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan seperti dikutip dari Reuters, 6 September 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Produsen mobil asal Cina secara historis meluncurkan model yang terlihat mirip dengan merek populer. Namun seiring dengan peningkatan penjualan, banyak dari mereka - termasuk Geely, Great Wall Motor dan BYD - membangun studio mereka sendiri, biasanya dipimpin oleh desainer internasional berpengalaman untuk menciptakan desain baru.

Geely yang berbasis di Hangzhou, yang memiliki Volvo Cars dan 9,7 persen saham di Daimler, telah beralih ke desain yang lebih sporty untuk meningkatkan persaingan. Penjualan Changan dan Great Wall Motor, pesaing Geely, melonjak karena memiliki desain yang lebih futuristik dan menarik.

Peningkatan fokus datang karena desain mobil menjadi lebih menantang, dengan perpindahan ke mobil listrik dan sistem mengemudi lebih cerdas.

Raksasa ride-hailing Cina,Didi Global Inc., baru-baru ini mempekerjakan Matthew Swann yang sebelumnya bekerja untuk Tata Motors dan Great Wall, untuk memimpin desain eksterior kendaraannya. Baidu juga menyewa mantan desainer Cadillac, Frank Wu, untuk memoles rancangan kendaraannya.

REUTERS

Baca juga: Bos BMW, Tesla dan Geely Masuk 100 Besar Orang Terkaya di Dunia

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus