Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

hiburan

Gagal Bawa Inggis Juara Eropa, Gareth Southgate Dapat Dukungan dari Raja Charles III

Raja Charles III langsung menulis surat untuk pelatih Inggris, Gareth Southgate setelah kalah melawan Spanyol di final Euro 2024.

15 Juli 2024 | 05.20 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Raja Charles III menulis surat untuk pelatih Inggris, Gareth Southgate setelah hasil final Euro 2024 yang dimenangkan Spanyol pada Senin dinihari, 15 Juli 2024. Surat yang diunggah di akun Instagram resmi The Royal Family pada Senin subuh itu menyatakan dukungannya kepada Southgate meski gagal membawa Inggris sebagai juara Eropa.

Dukungan Raja Charles III untuk Gareth Southgate

Pada keterangan unggahan The Royal Family, dituliskan, "Yang Mulia Raja telah menulis surat kepada Gareth Soutgate dan tim Inggris setelah kekalahan mereka melawan Spanyol di final Euro 2024 malam ini." 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Tuan Gareth Southgate, O.B.E. Meskipun kemenangan belum Anda peroleh malam ini, namun saya dan istri  bergabung dengan seluruh keluarga saya meminta Anda dan anggota tim untuk tetap berdiri dengan kepala tegak," tulis penguasa monarkhi Inggris itu dengan menandai suratnya bertuliskan, "Charles R."

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Raja Charles III memahami, semua tim yang terlibat dalam perhelatan Euro 2024 merasa pedih dengan kegagalan kedua kali dalam final Piala Eropa dua kali berturut-turut, padahal kemenangan tinggal sejengkal lagi. Ia mengirimkan simpati yang tulus kepada tim Inggris dan mengucapkan selamat kepada Spanyol setelah kembali merebut gelar tertinggi di Eropa. 

Meski kembali gagal membawa pulang Piala Eropa, menurut Charles, keberhasilan mencapai final PIala Eropa ini merupakan prestasi tersendiri. "Ini membawa kebanggaan bagi sebuah bangsa yang akan terus melanjutkan semangat The Three Lions hari ini dan banyak kemenangan lain ke depan yang tidak saya ragukan," tulisnya. 

Pangeran William dan Pangeran George Datang Langsung di Stadion 

Inggris kalah dengan skor 1-2 melawan Spanyol yang memang mengusai permainan sepanjang 90 menit pertandingan. Gol Spanyol dicetak oleh Nico Williams dan Mikel Oyarzabal. Adapun Inggris sempat membalas lewat tendangan Cole Palmer dari luar kotak penalti, sebelum dihancurkan oleh Mikel Oyarzabai di menit-menit akhir. 

Selain surat dari Raja Charles III, Pangeran William dan putra sulungnya, Pangeran George mendukung langsung Inggris di Stadion Olympia, Berlin, Jerman. Terlihat dalam unggahan resmi dari akun @princeandprincessofwales menunjukkan video kedatangan dua pewaris takhta Inggris itu di stadion. "Halo, Berlin," tulis admin akun resmi kerajaan itu.

Setelah kalah yang menyesakkan, Pangeran William menyatakan dukungannya kepada tim Inggris lewat unggahan di Instagram Story. "Kali ini tidak berhasil. Kami masih bangga padamu. Selanjutnya Inggris. W," tulis William. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus