Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

arsip

Daftar Titik Banjir Jakarta Malam Ini, BPBD: Waspada Potensi Genangan akibat Hujan Lebat

BPBD DKI Jakarta mencatat sejumlah titik banjir sore tadi.

4 November 2022 | 23.38 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat sejumlah titik banjir di beberapa wilayah. Kepala Satuan Pelaksana Pengolahanan Data dan Informasi Kebencanaan BPBD DKI Jakarta Michael Sitanggang mengatakan penyebabnya adalah hujan lebat sejak tadi sore.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang melanda sebagian besar wilayah DKI Jakarta pada Jumat, menyebabkan genangan di beberapa titik di wilayah DKI Jakarta," ujarnya dalam keterangan tertulis, Jumat, 4 November 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pihaknya mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di dua RT, saat ini menjadi empat RT atau 0,013 persen dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta. Salah satunya adalah Jakarta Selatan di Kelurahan Ciganjur berdampak ke satu RT dengan ketinggian 50 centimeter.

Lalu Jakarta Timur di Kelurahan Cibubur berdampak ke tiga RT dengan ketinggian 50 centimeter. "Sedangkan wilayah yang sudah surut di Jakarta Selatan di Kelurahan Cipedak pada lima RT," tutur Michael.

BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi banjir di setiap wilayah dan berkoordinasi dengan Dinas Sumber Daya Air, Dinas Bina Marga, dan Dinas Gulkarmat. Langkah itu untuk menyedot air dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik.

Kegiatan dilakukan bersama dengan para lurah dan camat setempat. Untuk waktu surut di titik banjir lain ditargetkan surut secepatnya.

"BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112.  Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop," tutur Michael.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus