Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

gaya-hidup

Inilah 7 Makanan Pinggir Jalan Paling Populer di Indonesia versi TasteAtlas

TasteAtlas baru saja merilis daftar 50 makanan pinggir jalan atau street food paling populer di Indonesia.

7 September 2023 | 13.10 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Situs panduan perjalanan yang mendaftar makanan tradisional di seluruh dunia, TasteAtlas, pada 1 September 2023 merilis daftar makanan pinggir jalan atau street food yang paling populer di Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dari 50 daftar makanan pinggir jalan yang telah dirilis, berikut tujuh di antaranya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Sate

Sate adalah makanan favorit orang Indonesia. Sate berkembang dari pengaruh pedagang muslim yang melakukan imigrasi di India. Makanan ini biasanya menggunakan bahan dasar daging sapi, ayam, atau kambing. Bahkan sate juga bisa dibuat dari daging eksotik, seperti ular dan daging buaya. Bumbu yang digunakan untuk masakan ini yaitu gula, kecap hitam, bawang putih, air jeruk nipis, dan bumbu lainnya. 

2. Bakso

Setiap daerah pasti memiliki makanan pinggir jalan yang satu ini. Bakso di Indonesia memiliki tiga bahan utama, yaitu bakso, mie, dan kuah kaldunya yang khas. Walaupun kawasan Asia lainnya juga memiliki bakso, bakso Indonesia memiliki konsistensi terhadap teksturnya yang kenyal. Selain itu, biasanya bakso di Indonesia juga memiliki isian pendamping, seperti tahu, telur rebus, atau pangsit. 

3. Pempek 

Makanan khas Palembang ini berawal dari cerita seorang warga yang bosan dengan olahan ikan goreng atau bakar. Akhirnya, ia memiliki ide untuk menggiling daging ikan dan mencampurkannya dengan tepung tapioka dan digoreng. Saat ini pempek memiliki berbagai bentuk, seperti lonjong, bulat, kapal selam, dan persegi panjang. Pempek disajikan dengan kuah yang sedikit pedas, potongan timun, dan mie. 

4. Siomay

Siomay adalah jajanan kaki lima yang sangat mudah ditemui. Jajanan ini berbahan dasar ikan yang dikukus. Saat disajikan, satu piring siomay dapat berisi beberapa pendamping, seperti kentang, tahu, kubis, atau pare. Lalu makanan tersebut akan disirami dengan saus kacang, sambal, kecap, dan perasan jeruk nipis. 

5. Nasi Uduk

Nasi uduk menjadi salah satu menu favorit sarapan bagi sebagian orang Indonesia. Selain harganya murah, makanan ini juga terdiri dari banyak lauk. Satu porsi nasi uduk berisi bihun, telur, tempe, tahu, daging rebus atau goreng, sambal, dan kerupuk. Nasi yang dibuat untuk nasi uduk biasanya dimasak dengan santan, serai, cengkeh, daun pandan, dan kayu manis. 

6. Sate Padang

Sate Padang mudah ditemui di jalanan saat malam hari. Sate berbahan dasar daging sapi ini disajikan bersama kuah kental kecoklatan dan lontong. Sate Padang memiliki dua versi, yaitu Panjang yang menggunakan banyak kunyit untuk menghasilkan warna cerah. Sementara Pariaman menggunakan lebih banyak cabai. 

7. Rujak Buah

Saat ingin makan sesuatu yang pedas dan segar, rujak buah dapat menjadi salah satu pilihan. Rujak buah dapat berisi buah-buahan segar dengan rasa manis, asam, atau hambar dan disajikan dengan saus pedas. Rujak buah ala Indonesia menggunakan saus yang berbahan dasar kacang tanah, terasi asam jawa, cabai, dan air. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus